Thumb
  • 05 Maret 2024

Setelah dibuka pada Minggu (3/3) lalu di Halaman Gedung KONI Katim, tim sepak bola PON putri Kaltim kini telah menjalani Pemusatan Latihan Daerah (Pelatda) yang diselenggarakan oleh KONI Kaltim guna persiapan menjelang PON Aceh-Sumut XXI/2024 mendatang. 

Kepala Pelatih sepak bola putri, Achmad Kusasih menyampaikan ada tiga tahap latihan yang diberikan kepada para atletnya, yakni tahap persiapan umum, persiapan khusus, dan persiapan kompetisi. Saat ini Srikandi Kaltim sedang berada di tahap persiapan umum dengan berfokus pada peningkatan fisik. 

"Alhamdulillah kami telah berkumpul semua ada 23 pemain dan 4 pelatih untuk latihan diawal Pelatda ini. Kami dari tim pelatih memberikan tiga tahap untuk latihan, yakni persiapan umum, persiapan khusus, dan persiapan kompetisi. Di persiapan umum yang kurang lebih tiga bulan ini kami berfokus dan mengutamakan pada peningkatan fisik pemain," ujarnya. 

Ditanyai mengenai program khusus pada bulan puasa, pelatih yang kerap disapa Kusasih itu mengatakan tidak ada program khusus di bulan puasa yang diberikan kepada anak asuhnya. 

"Yang jelas untuk latihan tetap kalau program khusus di bulan puasa tidak terlalu. Mungkin kami dalam satu hari hanya sekali saja latihan di sore dan kalau memungkinkan latihan malam. Mengenai venue latihan kami masih koordinasi antara di Sempaja sini atau di Stadion Palaran. Jadi belum ada keputusan yang pastinya tetapi kami meminta dan berharap untuk venue latihan tetap di Sempaja atau di Borneo Center. Karena meningat asrama atlet kita di dekat sini," Beber Kusasih. 

Kusasih juga menambahkan saat ini para pemain masih berada ditahap penyesuaian terhadap program latihan peningkatan fisik. Pihaknya berharap para pemainnya dapat segera bisa mengikuti dan beradaptasi dengan baik. 

"Saat ini kita belum latihan turun ke lapangan masih peningkatan fisik karena jadwal dari pada KONI masih belum pasti. Untuk latihan peningkatan fisik ini berjalan lancar tetapi masih tahap penyesuaian kemungkinan dimasing-masing klub tidak maksimal latihannya. Jadi ada beberapa pemain yang masih menyesuaiakan porsi latihan pada peningkatan fisik ini. Semoga di seminggu ke depan mereka sudah bisa mengikuti dan beradaptasi dengan baik," pungkasnya.