Thumb
  • 21 Oktober 2023

Tim Pra PON Putra Kaltim kembali melakoni pertandingan kedua di grup C pada Babak Kualifikasi PON XXI/2024 melawan tim Kalimantan Utara (Kaltara), Sabtu (21/10) di Stadion Batakan Balikpapan. Pada laga kedua ini penggawa Benua Etam kembali gagal meraih poin penuh, yakni dengan skor akhir 1-1. Gol tunggal dari Kaltim ini dicetak oleh Yanuar Sanusi dari titik putih. 

Asisten Pelatih, Bagus Prabowo menyampaikan tim pelatih merasa kaget dengan performa dari anak asuhnya yang menampilkan performa kurang maksimal pada laga kedua melawan Kaltara. Pihaknya mengatakan faktor mental dari pemain yang membuat game play menjadi kurang baik. 

"Pada pertandingan tadi itu permainan diluar ekpetasi dari para pelatih. Terus terang dari kami tim pelatih merasa kaget dengan performa anak-anak dimatch kali ini. Untuk pertandingan pertama anak-anak masih mampu menampilkan performa yang cukup baik tetapi kemarin itu mungkin dari faktor mental yang kurang jadi pengaruh ke game play dari anak-anak," ucapnya. 

Ditanyai mengenai evaluasi pertandingan, asisten pelatih yang kerap disapa Bowo ini menambahkan dari tim pelatih sudah menyaksikan rekaman ulang pertandingan tadi guna memberikan gambaran untuk laga penutup melawan Kalsel. 

"Semua aspek kacau di luar eksekusi yang terutama kemarin itu faktor mental. Evaluasi kita tadi sudah melakukan rapat dan kita melalui gambaran video rekaman ulang kemarin kita bisa melakukan evaluasi permainan dari situ. Dan untuk pertandingan melawan Kalsel kita bakal all out untuk satu laga terakhir harus tiga poin," tambahnya. 

Bowo juga berharap pada pertandingan melawan Kalsel kita bisa meraih tiga poin dan dapat lolos PON XXI/2024 Aceh-Sumut mendatang. 

"Tidak ada kata lain kita harus tiga poin. Kita harus menang dan menyisakan satu pertandingan kita harus maksimalkan itu. Mudahan kita bisa lolos PON XXI/2024 Aceh-Sumut mendatang," tutupnya.